Penyebab kenapa mesin pompa air harus dipancing ketika akan menyalakan pompa? Atau suatu saat pompa air tidak mau mengeluarkan air ketika dinyalakan dan hal yang pertama dilakukan seseorang biasanya akan mengecek air didalam pompa air, ini sekali dua kali terjadi. Ada juga pompa air yang memiliki tabiat harus dipancing air dulu baru keluar air.
Ada beberapa penyebab yang bisa terjadi kenapa mesin pompa air harus dipancing terlebih dahulu agar bisa mengeluarkan air. Namun sebelum membahas penyebabnya, hal yang pertama harus kita perhatikan adalah karakter asli sebuah mesin pompa air. Pompa akan bisa menghisap air dari sumber air baik itu sumur maupun dari sumber lainnya apabila dari penghisap sampai dengan ujung pipa hisap terisi penuh air. Dalam keadaan mati, klep pompa otomatis akan menutup dan air dalam pipa tidak mungkin akan berjalan turun kebawah karena sudah tertahan.
Ini Penyebab Kenapa Mesin Pompa Air Harus Dipancing
Sudah pasti ketika pompa air selalu dan selalu harus dipancing dulu baru bisa mengeluarkan adalah karena ada kerusakan. Kerusakan yang paling mungkin adalah adanya kebocoran pada pipa hisap. Kalau anda tidak mengetahui apa itu pipa hisap di pompa air, yaitu pipa yang berada antara pompa hingga ke ujung sumber air. Atau pipa yang berfungsi untuk mengambil air dari sumbernya inilah pipa hisap.
Meskipun telah penuh dan sebelumnya bisa mengeluarkan air karena di salah satu atau beberapa bagian pipa hisap ada yang bocor, air akan keluar dari pipa hisap ketika pompa dalam keadaan mati. Akibatnya pipa hisap menjadi kosong. Hal ini mengakibatkan impeller kehilangan air dan terjadi kevakuman dan karena ada ruang kosong di pipa hisap, membuat pompa air tidak bisa langsung menghisap air ketika dinyalakan. Pada pompa air yang memiliki spesifikasi tinggi, keadaan seperti itu bisa dengan mudah teratasi tanpa harus mengalirkan air pancingan ke dalam pompa. Namun pompa air dengan spesifikasi tinggi pasti memiliki harga yang lumayan.
Penyebab kenapa mesin pompa air harus dipancing yang kedua adalah adanya masalah di klep pompa air. Tusen klep yang bocor, posisi klep tidak tepat atau kurang presisi atau terdapat kotoran di dalam pompa sehingga dudukan klep terganggu. Untuk mengetahui kerusakan pada klep tentu harus dengan membongkar pompa air terlebih dahulu.