--> Skip to main content

Biaya Menggunakan ATM Link Mulai 1 Juni 2021, Gak lagi Gratis?

Mulai tanggal 1 Juni 2021 mendatang, bagi siapapun yang akan bertransaksi menggunakan ATM Link yang dikeluarkan oleh Bank Himbara (himpunan bank bank milik negara), akan dikenakan biaya. Biaya apa saja yang perlu dibayar saat menggunakan ATM Link? Menurut berita yang beredar, segala transaksi yang menggunakan ATM Link akan dikenakan biaya. Misalanya seorang nasabah Bank Mandiri akan mengecek saldo dan melakukan tarik tunai melalui ATM Link Bank BRI, maka nasabah Bank Mandiri tersebut akan dikenakan  beberapa biaya. Begitu pun untuk nasabah di Bank BTN atau BNI yang akan melakukan transaksi melalui ATM Link Bank Lain, juga akan dikenakan biaya.

baca juga: Cara Aman Bertransaksi Lewat ATM

Berapa sih biaya yang akan dikenakan oleh pengguna ATM Link?

Biaya ATM Link BRI

  1. Cek Saldo: Rp 2.500,00
  2. Tarik Tunai : Rp 5.000,00
  3. Transfer antar bank: Rp 4.000
biaya atm link bank bri
Sumber dari Situs BRI.
Biaya tersebut akan berlaku hanya untuk nasabah bank BRI ketika bertransaksi di ATM Bank Himbara.
bagi nasabah bank BRI yang bertransaksi diluar bank himbara dan selain bank BRI atau ATM dengan tampilan ATM Link akan dikenakan biaya yang lebih besar yaitu
  1. Cek Saldo: Rp 4000,00
  2. Tarik Tunai : Rp 7.500,00
  3. Transfer antar bank: Rp 6.500

Biaya ATM Link BNI

  1. Cek Saldo: Rp 2.500,00
  2. Tarik Tunai : Rp 5.000,00
  3. Transfer antar bank: Rp 4.000
biaya ATM link BNI 2021
Seperti halnya di Bank BNI, untuk bertransaksi di bank himbara akan dikenakan biaya lebih murah dibandingkan jika bertransaksi di bank non himbara.

Untuk biaya transaksi di ATM Link Mandiri dan BTN, kemungkinan juga sama dengan ATM link pada bank pemerintah lain.

Penyesuaian biaya pada atm link ini sebagai langkah untuk mendukung transaksi non tunai. Apakah transaksi non tunai itu? Maksud dari transaksi non tunai seperti dengan menggunakan mobile banking atau dengan menggunakan sms banking atau internet banking. Selain itu dengan menggunakan transaksi non tunai juga lebih aman dan cepat jika dibandingkan dengan transaksi menggunakan tunai seperti ATM.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar