--> Skip to main content

Tata Cara dan Niat Sholat Idul Fitri Di Rumah Sendiri atau Bersama Keluarga, Serta Doanya

Tata Cara dan Niat Sholat Idul Fitri Di Rumah Sendiri atau Bersama Keluarga. Di tahun 2020 ini menjadi tahun yang paling unik dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini umat muslim diupayakan untuk melaksanakan berbagai kegiatan di dalam rumah termasuk dalam kegiatan ibadah baik yang wajib maupun sunah. Termasuk melaksanakan sholat idul fitri Tahun 1441 hijriah, MUI menganjurkan agar umat muslim melaksanakannya di rumah masing-masing.

Melaksanakan Sholat Idul Fitri dirumah sendiri? Mungkin itu yang banyak dipertanyakan oleh orang orang sekarang ini. Jawabannya adalah sangat mungkin, apalagi hukum sholat idul fitri adalah sholat sunah muakad. Sholat wajib seperti sholat jumat saja pada tahun 2020 ini ditiadakan dengan menggantinya menjadi sholat dzuhur, apalagi yang status hukumnya sholat idul fitri adalah sunah muakad.
1 tata cara dan niat sholat idul fitri di rumah sendiri atau bersama keluarga

Mungkin ada yang beralasan, kalau sholat idul fitri kan sholat yang jarang sekali dilaksanakan, hanya setahun sekali, masa tetap tidak boleh dilakukan berjamaah. Apalagi kalau sholat idul fitri kan ada 2 khotbah, bagaimana pelaksanaan sholat idul fitri nanti di rumah, apakah perlu ada khotbah atau tidak? Di tambah lagi, selama sebulan penuh umat muslim full melaksanakan berbagai amalan sunah di bulan ramadhan. Tentu keinginan untuk bersama merayakan kemenangan dengan sholat idul fitri sangat diharapkan.

Jika kita beralasan tentang hanya sekali setiap tahun sholat idul fitri dilaksanakan sehingga diharapkan pemerintah mengijinkan untuk melaksanakan sholat idul fitri secara berjamaah. Tentu menjaga keselamatan dan perlindungan terhadap diri sendiri dan orang lain seharusnya lebih diutamakan. Apalagi jika sholat idul fitri dilaksanakan di rumah, tidak akan mengubah namanya dan statusnya sebagai sholat idul fitri. Untuk khotbah idul fitri sendiri, tidak perlu dilaksanakan karena yang melaksanakan adalah kita sendiri, tidak mungkin kita mengkhotbahi diri sendiri.

Waktu dan Niat Sholat Idul Fitri

Seperti halnya sholat dan puasa yang telah ada ketentuan waktunya sehingga perlu dibuat Jadwal Sholat dan Imsakiyah disetiap daerah, sholat idul fitri pun telah ada ketentuan waktunya. Waktu Sholat Idul Fitri adalah pada tanggal 1 Syawal dimulai setelah matahari terbit sampai dengan waktu dzuhur. Kalau ketika artikel ini diturunkan, Jika kami melihat kalender hijriah yang terdapat jadwal sholat. Jika 1 Syawal 1441 hijriah jatuh pada tanggal 24 Mei 2020, waktu terbit matahari adalah pada pukul 05.53 WIB untuk daerah Jakarta dan sekitarnya (Bogor, Bekasi, Depok, Tangerang). Sedangkan waktu dzuhur jatuh pada pukul 11.51 WIB. Untuk lokasi lain, menyesuaikan dengan jadwal sholat setempat.
Baca jug: Bacaan doa Sholat Tarawih
Bacaan Niat Sholat Idul Fitri baik dilaksanakan berjamaah atau sendiri di rumah adalah sama saja, seperti berikut:

أُصَلِّي سُنَّةً لعِيْدِ اْلفِطْرِ  رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًاإِمَامًا) لِلهِ تَعَــــالَى
"Usholli sunnatan lingidil fithri rokngataini (ma'muman atau imaman) lillahitangaala"

Arti Niat Sholat Idul Fitri: "Saya berniat sholat idul fitri dua rokangat sebagai makmum atau imam karena Alloh tangala"

Tata Cara Sholat Idul Fitri Di Rumah

Setelah anda tahu niat sholat idul fitri, sekarang waktunya praktek sholat idul fitri. Pertama dengan menyeru untuk sholat untuk jamaah keluarga kita yang ada dirumah dengan Assholatu jamiah rohimakumulloh. Kemudian siapkan posisi untuk melaksanakan sholat kemudian takbirotul ikhrom disertai dengan membaca niat sholat id di dalam hati.

ROKAAT PERTAMA

Setelah takbir sholat, membaca doa iftitah, dipersilahkan baca doa iftitah sesuai dengan keyakinannya masing-masing.
Setelah membaca iftitah, kemudian takbir kembali pada rokaat pertama sebanyak 7 kali takbir "Allohu Akbar" dengan mengangkat tangan seperti waktu akan sholat.
Pada setiap setelah takbir membaca "Subhanalloh walhamdulillah wala ilahailloh walloh hu akbar" 

سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ

atau membaca : "Allohuakbar kabirowal hamdulillah hikatsiro wasubhanalloh hibuk rotawwa asila"

اللهُ أَكْبَرُ كَبِيرًا، وَالْحَمْدُ لِلهِ كَثِيرًا، وَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيلًا
Setelah takbir 7 kali, kemudian membaca surat al fatihah dilanjutkan dengan membaca suratan. Suratan yang dibaca pada rokaat pertama yang dianjurkan adalah Surat Al A'la (Sabbihismarobbikal A'la...). Kemudian dilanjutkan dengan ruku, sujud, duduk diantara dua sujud kemudian berdiri lagi untuk rokaat ke 2.

ROKAAT KEDUA

Setelah berdiri pada rokaat kedua, maka dilanjutkan kembali dengan takbir sebanyak 5 kali. Diantara takbir tersebut membaca doa yang sudah kami sebutkan di atas.
Setelah takbir 5 kali, kemudian membaca surat alfitihah dilanjutkan dengan membaca suratan. Dianjurkan membaca surat Al Ghossiyah. Setelah itu ruku, sujud sampai dengan tahiyat dan salam.

Hukum khotbah pada ibadah sholat idul fitri adalah sunah. Sehingga kalau kita sholat idul fitri dirumah, tidak mengapa tidak ada khotbah sholat idul fitri.

Oiya bagi anda yang berada dirumah terus saat malam takbir, alangkah baiknya kalau malam takbiran digunakan untuk berbagai kegiatan yang positif dan bernilai ibadah, salah satunya adalah untuk berdoa. Karena di malam takbir adalah Waktu Mustajab dan Qobul Untuk Berdoa. Jadi sangat disayangkan sekali kalau malam takbir digunakan untuk hal yang sia-sia seperti hanya begadang, ngobrol.

Tidak ada doa khusus setelah sholat idul fitri, silahkan anda berdoa sesuai dengan hajat dan keinginan masing-masing.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar